Kamis, 17 Januari 2019

Apa Bedanya Kolesterol Dan Trigliserida? Mana Yang Lebih berbahaya?

Jika kita sudah tidak asing lagi dengan apa itu kolesterol, kamu tahu juga apa itu trigliserida? Kolesterol dan trigliserida sebenarnya memiliki keterkaitan tersendiri. Yakni kedua jenis penyakit ini sama sama berasal dari lemak. Tapi sebenarnya mereka berbeda, lalu manakan yang lebih berbahaya dari keduanya? Yuk langsung saja kita simak ulasannya berikut ini :

Kolesterol dan Trigliserida, Apa Bedanya? Mana yang Lebih Berbahaya?
Perlu kamu ketahui bahwa kolesterol dan trigliserida sama sama berasal dari jenis makanan yang berlemak yang di konsumsi setiap hari. Semua jenis lemak yang masuk ke dalam tubuh entah itu lemak jenuh ataupun lemak tidak jenuh, semua akan berkumpul hingga di pecah menjadi asam lemak. Asam lemak tersebut akan di gunakan tubuh sesuai kebutuhan. Bahkan tubuh akan mengubah asam lemak menjadi kolesterol dan trigliserida jika di butuhkan. Kolesterol dan trigliserida sebenarnya keduanya memiliki lemak yang di perlukan oleh tubuh, namun jika jumlahnya terlalu banyak dalam tubuh maka akan sama sama memiliki resiko tinggi menderita penyakit kronis lain seperti jantung, stroke, diabetes dan penyakit degeneratif lain

Walaupun pembentukan kolesterol dan trigliserida sama yaitu sama sama dibuat dari lemak, Namun ada beberapa perbedaan dari keduanya. Jika kolesterol dibuat dari lemak jenuh makanan yang kamu makan hingga membuat lemak tersebut tidak bisa di serap sempurna dan menyebabkan penumpukan dalam peredaran darah yang akan menyebabkan pembuluh darah menjadi sempit. 
Lain lagi dengan trigliserida tinggi, trigliserida adalah cadangan energi tubuh yang di hasilkan dari makanan berlemak maupun sumber makanan karbohidrat lainnya. Trigliserida ini bisa di bentu melalui berbagau makanan yang kamu makan yang mengandung kalori .batas normal antara trigliserida dan kolesterol pun jelas saja berbeda, trigliserida dalam tubuh memiliki batas normal kurang dari 150 mg/dl, sedangkan kolesterol dalam tubuh memiliki batas normal kurang dari 240 mg/dl.

Kolesterol dan trigliserida memiliki resiko penyakit yang sama akibat tersumbatnya peredaran darah dalam tubuh hingga menyebabkan berbagai penyakit kronis seperti jantung, stroke hingga diabetes

Nah itulah sedikit informasi yang dapat kami sampaikan, semoga apa yang kami sampaikan dapat bermanfaat untuk anda,. Terima kasih

Apa Bedanya Kolesterol Dan Trigliserida? Mana Yang Lebih berbahaya? Rating: 4.5 Diposkan Oleh: nuri fizriani

0 komentar:

Posting Komentar