Senin, 09 Juli 2018

Gejala Kolesterol Tinggi Yang Wajib Untuk Diwaspadai

Kolesterol Tinggi ,. Kembali lagi bersama kami sobat, setelah sebelumnya kalian telah mengetahui apa itu kolesterol Tinggi, Kali ini saya balik lagi untuk memberikan informasi mengenai Gejala Kolesterol yang wajib untuk di waspadai. Simak artikel berikut untuk mengetahui berbagai gejala kolesterol tinggi.



Dalam tubuh manusia memiliki kadar kolesterol 160-200 mg/dl, jika kadar kolesterol dalam darah melebihi angka tersebut bahkan hingga mencapai 240 mg/dl maka dapat dikatakan tubuh tersebut memiliki resiko kolesterol tinggi yang dapat mengakibatkan stroke, jantung dan penyakit lainnya.

Berikut beberapa tabel untuk mengukur kadar kolesterol dalam tubuh..:


< 200 mg/dl kolesterol cukup/ ideal
200-239 Batas berbahaya Mendekati kolesterol Tinggi
240 mg/dl Resiko Kolesterol Tinggi terjadi            

kadar kolesterol dapat diukur melalui cek darah yang wajib anda lakukan minimal 3 bulan sekali, untuk mengetahui serta mengantisipasi terjadinya kolesterol tinggi dalam darah. Perlu anda ketahui, kolesterol dalam darah bisa saja meningkat tanpa disadari karena pola hidup yang tidak sehat. Seperti makan makanan yang mengandung lemak jahat LDL, ataupun aktivitas yang tidak mengeluarkan keringat sehingga banyak lemak yang menumpuk dalam pembuluh darah. Namun sebelumnya, ada cgejala awal yang dapat di rasakan tubuh saat anda mengalami kolesterol tinggi sebagai berikut ini :

Tanda Gejala Kolesterol Tinggi 

  • Kesemutan
Kesemutan memang tidak identik dengan gejala awal kolesterol tinggi, namun biasanya kesemutan juga menjadi awal tanda gejala kolesterol tinggi. Kesemutan akan terjadi jika seseorang mengalami posisi yang tidak berubah seperti duduk dan berdiri. kesemutan gejala kolesterol tinggi akan sering terjadi di bandingkan dengan kesemutan biasa pada umumnya, Maka apabila anda mengalami kesemutan yang sering melebihi 3 kali dalam sehari, sobat sekaliam perlu mewaspadai dengan memeriksakan kesehatan. 
  • Sering Mengalami Nyeri Punggung Dan Leher
Sobat pejuang sehat sekalian, jika  mengalami nyeri punggung serta nyeri leher yang tidak biasa, sobat harus mewaspadai karena salah satu tanda gejala awal kolesterol tinggi ialah sering nya nyeri punggung dan leher yang di sebabkan oleh kolesterol serta darah yang tinggi muncul secara bersamaan.
  • Nyeri pada Tangan dan kaki
Nyeri pada tangan dan kaki pada penderita kolesterol tinggi bukanlah nyeri sendi biasa, hal ini dikarenakan kadar kolesterol yang tinggi telah mengganggu peredaran darah. jika nyeri pada tangan dan kaki kambuh, sobat perlu mengkonsumsi obat asam urat yang tepat karena kolesterol juga dapat berkaitan dengan asam urat. 
  • Sulit Bernafas
Sulit bernafas merupakan salah satu tanda awal gejala kolesterol tinggi yang harus sobat waspadai, karena pada umunya jika tubuh memiliki kadar kolesterol yang tinggi akan menimbun lemak dalam peredaran darah sehingga aliran darah tidak berjalan dengan lancar, oleh sebab itu jantung serta paru-paru mengalami kekurangan pasokan oksigen yang mengakibatkan sulit bernafas
  • Mudah Lelah
Penderita kolesterol akan mudah mengalami kelelahan pada saat beraktivitas, hal itu di karenakan jantung memulai aktivitas lebih cepat dibandingkan biasanya karena jantung tidak memiliki pasokan energi yang cukup. Sehingga para penderita kolesterol tinggi mengalami kesulitan dalam beraktivitas.
  • Kurang Keseimbangan
Kolesterol dalam darah yang melebihi batas normal dapat mengarah pada gangguan syaraf yangb berpengaruh pada gangguan keseimbangan. Hal itu terjadi dikarenakan lemak kolesterol mengikat bahkan menyumbat peredaran darah di otak. 
  • Nyeri Dada
Nah sobat, tanda gejala kolesterol tinggi yang terahir ialah sering mengalami nyeri pada dada yang tidak biasa, jika sobat sekalian mengalami nyeri pada dada yang tidak biasa, ada baiknya untuk memeriksakan kesehatan agar kolesterol dapat di atasi.

Itulah sobat sedikit informasi mengenai tanda gejala awal kolesterol tinggi yang wajib di waspadai, semoga apa yang saya sampaikan dapat bermanfaat bagi sobat pejuang sehat semua.. 

Salam Sehat Keluarga Indonesia..!! 


Gejala Kolesterol Tinggi Yang Wajib Untuk Diwaspadai Rating: 4.5 Diposkan Oleh: nuri fizriani

0 komentar:

Posting Komentar